Jumat, 02 Oktober 2015

Khasiat Kuning Telur Solusi Untuk Rambut Keringmu

Salah satu bagian tubuh yang kerap menarik perhatian selain wajah terutama pada wanita adalah mahkota alias rambutnya. Sayangnya tak semua orang mempunyai rambut dengan tipe ideal dan sehat sehingga terlihat indah dan lebat bila dipanjangkan. Salah satu masalah yang kerap memaksa wanita untuk memangkas pendek rambutnya adalah karena rambut kering, kusam, dan rontok. Salah satucara mengatasi rambut kering, kusam, dan rontok dapat dilakukan dengan sangat mudah menggunakan bahan alami yang sering ada di lemari es kita yaitu telur. Tidak mahal dan tentunya Anda pun akan terhindar dari efek samping obat-obatan kimia.
Cara mengatasi rambut kering dengan kuning telur - Shutterstock
Cara mengatasi rambut kering dengan kuning telur – Shutterstock

Khasiat Kuning Telur Sebagai Cara Mengatasi Rambut Kering

Telur memang merupakan salah satu makanan sehat yang sebaiknya kita konsumsi setiap hari untuk memenuhi kebutuhan protein. Selain itu ternyata telur juga berkhasiat untuk merawat kecantikan wanita terutama untuk menjaga kesehatan rambut dan salah satu cara mengatasi rambut kering dan mengembang secara alami. Kuning telur mengandung zat xanthophylls atau antioksidan yang  berguna untuk mengatasi kerusakan rambut, melindungi dari efek radikal bebas, dan menjadikan rambut menjadi lembut dan halus. Kandungan gizi lain dari kuning telur yang juga berguna untuk merawat rambut Anda adalah vitamin, protein, dan asam lemak esensial.
Kuning telur untuk mengatasi rambut rontok - Shutterstock
Kuning telur untuk mengatasi rambut rontok – Shutterstock

Ramuan Kuning Telur Untuk Rambut Kering dan Rontok

3 resep berikut dapat menjadi alternatif cara mengatasi rambut kering dan kusamjuga rontok.
fiforlif
Resep 1
Bahan yang harus Anda siapkan adalah 1 kuning telur ayam kampung dan 1 cangkir yoghurt tanpa rasa. Aduk kedua bahan hingga tercampur rata dan gunakan sebagai masker rambut. Pertama, cuci rambut terlebih dahulu seperti biasa lalu diamkan hingga setengah kering, setelah itu lapisi seluruh bagian rambut dengan ramuan masker dan diamkan selama 15 menit sambil dibungkus dengan shower cap. Setelah 15 menit bilas rambut hingga tak tercium lagi aroma ramuan.
Resep  2
Untuk membuat resep 2 Anda membutuhkan 1 kuning telur ayam kampung, 3 sendok makan madu murni, dan 3 sendok makan minyak zaitun. Campur semua bahan hingga merata, dan sama seperti pada resep 1 gunakan ramuan ini sebagai masker rambut. Jangan lupa untuk membersihkan rambut terlebih dahulu sebelum melakukan perawatan ini.
Ramuan kuning telur untuk rambut rontok - Shutterstock
Ramuan kuning telur untuk rambut rontok – Shutterstock
Resep 3
Resep ini sangat cocok sebagai cara mengatasi rambut kering dan rontok. Anda harus menyiapkan satu kuning telur ayam kampung dan satu butir jeruk nipis yang telah diperas untuk mendapatkan sarinya. Oleskan ramuan pada rambut yang bersih sambil dipijat dengan lembut pada kulit kepala. Setelah itu bungkus rambut dengan shower cap dan diamkan selama 15 menit. Terakhir, bilas rambut hingga masker benar-benar bersih.
Masker rambut sebagai cara mengatasi rambut kering yang telah diulas di atas baru akan memberikan hasil yang memuaskan bila dilakukan secara teratur 2 atau 3 kali seminggu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar