Berat badan yang tidak terkontrol sebenarnya tergantung dari pola hidup yang dijalani. Adapun pola hidup sehat yang bisa mengontrol berat badan adalah olahraga teratur, atur jadwal tidur dan berkegiatan, serta makan makanan bergizi. Namun, jika kamu membutuhkan cara yang lebih simple untuk menurunkan berat badan adalah dengan ikuti tips berikut ini, yuk!
Mengkonsumsi Banyak Air
Air dibutuhkan banyak orang untuk kelangsungan hidup. Orang yang tidak mengkonsumsi air cukup akan berakibat pada dehidrasi, energi yang tidak memadai dan tekanan darah rendah. Oleh sebab itu, konsumsilah air setidaknya 8 gelas per hari sebagai penyerap nutrisi dalam tubuh dan pengontrol berat badan. Dengan air, tubuh akan menjadi lebih sehat dan terhindar dari obesitas.
Mengunyah Secara Perlahan
Sebuah studi menyatakan bila mengunyah secara perlahan dapat menurunkan berat badan. Hal tersebut dikarenakan adanya penundaan menelan makanan akan menyebabkan otak memerintahkan organ lainnya untuk beristirahat terlebih dahulu. Para ahli gizi di awal abad 20 menyarankan untuk mengunyah lebih lama makanan agar menjadi benar-benar halus dan tentunya tidak memberatkan kerja organ-organ pencernaan.
Berjalan Setelah Makan
Dianjurkan oleh para ahli untuk tidak duduk atau tidur setelah makan karena akan menyebabkan berat badan bertambah dan meningkatkan kadar gula darah. Lakukanlah gerakan berjalan-jalan kecil setelah selesai makan agar nutrisi pada makanan cepat terserap dan melancarkan sistem pencernaan dalam bekerja. Selain itu, berjalan-jalan kecil setelah makan dapat mengontrol kadar insulin dalam darah, lho.
Saat ini, untuk menurunkan berat badan tidak diperlukan cara yang rumit. Hanya dengan cara simpel seperti di atas saja, Ladies bisa kok mengontrol berat badan. Selamat mencoba!sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar